Rabu, 02 November 2016

Windows 3.0 dan Perkembanganya

OS Windows 3.0

Image result for windows 3.0
Windows 3.0


Windows 3.0 adalah genasi ketiga dari sistem operasi berbasis GUI yang dirilis pada tanggal 22 Mei 1990 oleh Microsoft Coperation. Windows 3.0 memeliki semua kelebihan dari versi windows sebelumnya ditambah dengan berbagai macam icon dan dengan tampilan GUI yang lebih baik.

Bersifat Multitasking artinya dapat melakukan pekerjaan secara bersamaan. Memiliki memori diatas 640 KB, sehingga para pengembangpun dapat membuat aplikasi yang lebih baik karena memiliki memori lebih tinggi dibandingkan MS-DOS yang hanya memiliki 640 KB saja untuk memorinya.

Pada saat itu sangat populer karena pihak Microsoft menyediakan SDK (Software Development Kit). Menggunakan arsitektur Virtual Device Driver (VXD) yang dapat meminimalisir ketergantungan setiap driver untuk perangkat keras tertentu.

Image result for SDK WINDOWS 3.0
 Tampilan Program SDK

Pada tanggal 06 April 1992 Microsoft kembali merilis Windows 3.10 yang dilengkapi dengan fitur media seperti MIDI, Wave, dan CD Audio yang disertai dengan MCI (Media Control Interface) dan True Type Font sebagai fitur pelengkap What You See Is What You Get (WYSIWYG) beberapa aplikasi. Sehingga para pengguna dapat melihat hasil cetakan serupa dengan apa yang mereka lihat.

Image result for windows 3.10
Windows 3.10

Windows 3.10 juga mendukung penggunaan kombinasi keyboard Ctrl + Alt + Del, Drag and Drop, dan OLE (Objet linking Embed) yang memungkinkan untuk memasukkan elemen berkas satu ke berkas yang lain.
Image result for contoh OLE
Contoh OLE pada Microsoft Word


Kemudian versi Windows 3.10 tersebut di upgrade menjadi Windows 3.11 yang rilis pada tanggal 08 November 1993. Karena hanya sebagai upgrade dari versi windows sebelumya, Windows 3.11 ini tidak memiliki tambahan atau fitur baru didalamnya melainkan hanya memperbaiki bug yang terdapat pada Windows 3.10 tersebut.

Image result for windows 3.10
Windows 3.11
Selain itu juga Microsoft juga merilis Windows 3.10 for Workgroups yang mendukung jaringan peer to peer antar pengguna lainya. Layanan yang diberikan berapa sharing berkas dan printer dengan tambahan Microsoft Mail dan Microsoft Schedule+.

Image result for windows 3.10 for workgroups
Windows 3.10 for Workgroups
Pada bulan Februari 1994 pihak Microsoft merilis Windows 3.11 for Workgroups atau Windows 3.11 WFW yang merupakan upgrade dari versi Windows 3.10 WFW. Windows 3.11 WFW ini bertujuan untuk mendukung penggunaan LAN.

Image result for windows 3.10
Windows 3.11 for Workgroups

Windows 3.11 WFW mendukung koneksi ke domain Windows NT, penggunan Remote Administration (RAS) dan juga mendukung jaringan yang dikepalai NOS (Network Operating System) Novell NetWare.


Image result for windows nt
Windows NT
Image result for novell netware operating system
Tampilan Novel Netware

Demikianlah Artikel tentang Windows 3.0 dan perkembanganya. Lebih dan kurangnya mohon dimaafkan. Sekian dan terima kasih. Semoga bermanfaat


Sumber :









Tidak ada komentar:

Posting Komentar